
Batu Panca Warna kini di buru masyarakat
Harianlampung.co.id – Batu panca warna kini sangat ramai diperbincangkan di kalangan masyarakat luas tak terkecuali para penggemar batu akik juga para pengkolektor batu akik. Batu cincin ini banyak diburu karena memiliki keunikan tersendiri, keunikan yang menonjol di batu ini adalah karena memiliki beragam warna, ditambah lagi terkadang didalam sebuah bongkahan batu terdapat bentuk bentuk yang mirip suatu benda, tokoh atau lainnya.
Seperti yang baru-baru ini buming dengan terbentuknya gambar seperti nyi roro kidul didalam sebuah batu, dan batu yang memiliki gambar ini ternyata menjadi daya tarik tersendiri malah kalangan masyarakat menilai batu tersebut memiliki sisi mistis yang terkandung didalamnya dan harga yang dipatok cukup fantastis, berkisar puluhan hingga ratusan juta, harga yang sangat spektakuler untuk sebuah batu.
Tetapi harga pada sebuah batu akik, biasanya tidak bisa dipatok dengan harga tetap, melainkan tergantung minat dari sang pembeli, jika pembeli sangat tertarik dengan batu yang dilihat pasti akan rela mengeluarkan dana berapapun untuk mendapatkannya sehingga tak bisa dipungkiri harga sebuah batu bisa sampai ratusan juta.
Lalu apasih manfaat dan khasiat batu panca warna?
- Dapat meningkatkan karismatik bagi pemakainya/pemiliknya
- Meningkatkan kewibawaan
- Disegani banyak orang baik kawan maupun lawan
- Cocok untuk calon pemimpin
- Untuk kejayaan dan kemakmuran
- Sebagai media penobatan (terapi)
- Terhindar dari kejahatan baik secara lahir atau batin
- Cocok untuk semua profesi
Khasiat dalam sebuah batu akik memang menjadi mitos tersendiri dikalangan masyarakat, ada yang mempercayai dan ada juga yang tidak, tetapi kita sebagai umat muslim kita harus menghindari syirik-syirik kecil seperti ini, karena sebenarnya semua kuasa di dunia mutlak hanya milik Allah SWT, jadi jadikan batu akik sebagai aksesori yang digunakan untuk melengkapi jari jemari anda.
Gambar Batu Panca Warna
Berikut beberapa gambar batu panca warna, banyak warna dari sebuah batu akik jenis ini dan juga memiliki warna-warna yang berbeda pada setiap bahannya ada yang berwarna biru, hitam, hijau, putih, merah dan masih banyak lagi, seperti apa motif warnanya? bisa dilihat berikut ini
Yang perlu anda tau dari Batu Merah Delima